Sabtu, 02 Maret 2013

Arab Saudi Bangun Gedung Tertinggi 1.000 Meter Rp 11,5 Triliun


Jakarta - Gedung tertinggi di dunia yang mencapai 1.000 meter rencananya dibangun di Jeddah, Arab Saudi tahun ini. Proyek senilai 780 juta poundsterling atau Rp 11,5 triliun ini akan dibangun oleh perusahaan asal London.

Adalah perusahaan bernama Tim Mace, bekerja sama dengan EC Harris, akan membangun gedung yang bakal mengalahkan gedung tertinggi dunia saat ini yaitu Burj Khalifa di Dubai.

"Kingdom Tower adalah sebuah proyek yang memiliki kepentingan dan ambisi internasional dan kami sangat senang bisa menjadi bagian dari tim gabungan untuk mewujudkannya," kata Direktur Utama Mace Mark Reynolds dikutip dari BBC, Selasa (26/2/2013).

Kingdom Tower ini akan menghadap Laut Merah, dan pembangunannya akan memakan waktu lima tahun. Gedung itu akan terdiri dari hotel bintang lima, apartemen, ruang kantor dan observatory untuk mengamati benda-benda langit.

"Kingdom Tower adalah bangunan penting yang akan menunjukkan ambisi Arab Saudi pada dunia," kata Kepala Properti dan Infrastruktur Sosial EC Harris Keith Brooks.

Jeddah Economic Company, yang menunjuk kedua perusahaan itu, mengatakan menara tersebut adalah visi Pangeran Al-Waleed bin Talal. Sebelumnya dikabarkan, gedung ini dibiayai oleh Binladin Group.

1 comments:

  1. assalamualaikum wr.wb,saya ingin
    mengucapkan banyak terimah kasih
    kepada KI JAYA atas bantuan KI JAYA kini impian saya
    selama ini sudah jadi kenyataan dan berkat bantuan KI JAYA pula yang telah memberikan angka ritual kepada saya yaitu [9925] angka
    dan alhamdulillah langsung tembus. sekali lagi makasih ya KI karna
    waktu itu saya cuma bermodalkan uang 200 ribu dan akhirnya saya menang.
    Berkat angka GAIB hasil ritual KI JAYA saya sudah bisa buka usaha yaitu
    bengkel mobil dan toko sembako. kini kehidupan keluarga saya jauh lebih baik dari
    sebelumnya,bagi anda yg ingin seperti saya silahkan HUB/SMS KI JAYA di nomor
    hpnya:085321606847 dan ramalan KI JAYA memang memiliki ramalan GAIB yang
    dijamin tembus

    BalasHapus